Bocoran Wujud Google Pixel 10 Pro: Opsi Warna Moonstone dan Jade

Avatar photo

- Penulis Berita

Kamis, 24 Juli 2025 - 10:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ragamharian.com – , Jakarta – Kurang dari sebulan sebelum diluncurkan oleh Google, pilihan warna Pixel 10 versi dasar lebih dulu bocor di internet. Belakangan, muncul juga bocoran soal Pixel 10 versi Pro yang kemungkinan akan memiliki empat warna resmi.

Merujuk ulasan Phone Arena, Selasa, 22 Juli 2025, penggemar gawai dikejutkan oleh bocoran sekumpulan render, ilustrasi visual digital produk sebelum rilis. Menguatkan rumor sebelumnya, Pixel 10 Pro di situ tampak berbalut warna standar, plus satu varian hijau. Ponsel baru Google itu memiliki opsi warna Moonstone (abu kebiruan), Jade (hijau giok), Porcelain (Putih Gading), serta Obsidian (hitam elegan).

Berbeda dari Pixel 10 versi dasar yang warnanya lebih berani, Pixel 10 Pro tampaknya mengusung warna yang tidak mencolok. Seperti tahun-tahun sebelumnya, dua warna klasik yang masih dipertahankan adalah Obsidian dan Porcelain.

Yang menarik justru dua warna barunya, salah satunya Moonstone yang diduga muncul di teaser resmi Pixel 10 Pro beberapa waktu lalu. Warna abu-abu dengan sentuhan biru muda ini pernah muncul pada materi promosi Google. Ada juga Jade, lombinasi hijau muda dengan aksen keemasan.

Bocoran warna Pixel 10 Pro ini muncul sehari setelah beredarnya warna Pixel 10 versi dasar. Model dasar disebut-sebut bakal hadir dalam warna Obsidian, Indigo (biru keunguan), Frost (abu-abu muda atau es), dan Limoncello (kuning lemon cerah). Google diketahui kerap mengeluarkan warna lebih ekspresif pada ponsel versi dasar, sementara warna versi Pro dibuat lebih “serius”.

Pilihan Editor: Menteri Lingkungan Hidup: Kami Tak Akan Membabi-buta Konversi Lahan

Berita Terkait

Ampuh! Cara Mudah Hilangkan Iklan Mengganggu di HP Realme
Trump Jadikan AI Landasan Inovasi AS, Ini 4 Kebijakan Utamanya
AI Baru Bikinan Google Bisa Baca dan Pahami Tulisan Kuno
Standar Qi2 25W Diumumkan, Pengisian Wireless di HP 70 Persen Lebih Cepat
Apple Siapkan iPad Pro Terbaru dengan Kamera Depan Ganda dan Chip M5
ASUS Vivobook S14 S3407QA OLED: Laptop Baru, Visual Memukau!
iPhone 14 Pro Max Bekas: Masih Worth It Dibeli di 2024?
Asus Vivobook S14 OLED Snapdragon X: Harga & Spesifikasi di Indonesia!

Berita Terkait

Jumat, 25 Juli 2025 - 21:09 WIB

Ampuh! Cara Mudah Hilangkan Iklan Mengganggu di HP Realme

Jumat, 25 Juli 2025 - 09:08 WIB

Trump Jadikan AI Landasan Inovasi AS, Ini 4 Kebijakan Utamanya

Jumat, 25 Juli 2025 - 08:40 WIB

AI Baru Bikinan Google Bisa Baca dan Pahami Tulisan Kuno

Jumat, 25 Juli 2025 - 07:37 WIB

Standar Qi2 25W Diumumkan, Pengisian Wireless di HP 70 Persen Lebih Cepat

Jumat, 25 Juli 2025 - 06:48 WIB

Apple Siapkan iPad Pro Terbaru dengan Kamera Depan Ganda dan Chip M5

Berita Terbaru

Technology

Ampuh! Cara Mudah Hilangkan Iklan Mengganggu di HP Realme

Jumat, 25 Jul 2025 - 21:09 WIB