Diungkap Teman Kos Suasana Sebelum Diplomat Kemlu Ditemukan Tewas Terlilit Lakban

Avatar photo

- Penulis Berita

Rabu, 23 Juli 2025 - 07:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, RAGAMHARIAN.COM – Komisi Kepolisian Nasional atau Kompolnas memeriksa tempat kos diplomat muda Kementerian Luar Negeri, Arya Daru Pangayunan, di Jalan Gondangdia Kecil, Menteng, Jakarta Pusat.

Komisioner Kompolnas Mohammad Choirul Anam menjelaskan pemeriksaan tempat kos Arya dilakukan untuk mendalami penyebab kematian korban.

Ketika memeriksa tempat kos korban, Anam mengaku sempat bertemu salah satu penghuni kos yang juga tinggal di sana dan masih belum tidur hingga pukul 01.00 WIB.

Kepada teman kos korban tersebut, Anam lantas sempat bertanya mengenai suasana di lokasi kejadian sebelum Arya ditemukan tewas.

Kompolnas Beberkan Hasil Pengecekan Kamar Diplomat Kemlu Arya Daru di Menteng Jakarta

“Apakah ada suara yang mencurigakan? Tidak ada, suaranya hening dari sebagainya. Apakah kondisinya kayak biasanya? Kurang lebih kayak biasanya. Apalagi di hari itu juga pas hujan rintik-rintik, itu juga penting,” katanya pada Selasa (22/7/2025). Dikutip dari laporan jurnalis KompasTV.

Selain bertanya kepada penghuni kos, lanjut Anam, pihaknya juga mengecek kamera pengawas atau CCTV di lokasi kejadian.

“Kami mengecek soal CCTV termasuk mengonfirmasi CCTV itu hidup atau mati. Kalau hidup berapa jam dan diambil oleh kepolisian skemanya berapa waktu dijelaskan cukup baik,” ucapnya dikutip Antara.

Kemudian, Anam juga mengecek detail kamar seperti plafon, saluran air, posisi kasur, hingga kunci yang menurutnya sangat krusial.

Menurut Anam, posisi plafon kamar maupun plafon kamar mandi tidak ada yang rusak sama sekali saat ia memeriksanya.

“Kami cek secara fisik dan kami konfirmasi kepada penjaga kos ini, karena beliaulah yang membuka pertama kali. Terus kami minta untuk diperagakan posisi kuncinya, jadi ada dua kunci,” ujarnya.

Anam menuturkan kunci yang terpasang di pintu tempat kos korban bisa dibuka dari luar maupun dari dalam.

“Terus kunci yang memang ada di dalam yang bentuknya slot yang itu hanya bisa dibuka atau dikunci dari dalam,” ujarnya.

Jawab Singkat Menlu Sugiono soal Kasus Kematian Diplomat Arya Daru di Kamar Kos

Anam menjelaskan pihaknya merasa perlu memeriksa tempat kos korban setelah melakukan pendalaman di Yogyakarta, tempat tinggal istri Arya.

“Kami melakukan pendalaman apa yang sudah kami dapat di Yogya, termasuk informasi awal yang sebelumnya kami dapat,” ucapnya.

Sebelumnya, diplomat muda bernama Arya Daru Pangayunan ditemukan tewas dalam kondisi wajah terlilit lakban di sebuah kos di Jalan Gondangdia Kecil, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (8/7) pukul 08.30 WIB.

Jenazah Arya ditemukan oleh penjaga kos yang memeriksa kamarnya setelah dihubungi dan dimintai tolong oleh istri korban agar memeriksakan kamar Arya.

Kapolsek Menteng Komisaris Rezha Rahandhi mengatakan kamar tempat korban ditemukan terkunci dari dalam. Pintu maupun jendela tidak rusak.

Rezha menambahkan hasil visum luar, polisi belum menemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

Berita Terkait

Kejagung Periksa 5 Saksi Pengadaan Laptop Chromebook
Kasus Tom Lembong: 23 Kali Sidang, Tak Ada Niat Jahat, hingga Vonis 4,5 Tahun Penjara
Hoaks Video Mesum Stadion Pakansari: Pemkab Bogor Lapor Polisi!
Tom Lembong Ajukan Banding Besok: Babak Baru Kasus Hukum?
Tak Terima Divonis 4,5 Tahun Penjara, Tom Lembong “Melawan”
Ahli Hukum Chairul Huda: Tom Lembong Seharusnya Divonis Bebas
Publik Bandingkan Tom Lembong dan Nadiem, Kejagung: Kami Hati-Hati
Komnas: RKUHAP Harus Atur Perempuan Berhadapan dengan Hukum

Berita Terkait

Rabu, 23 Juli 2025 - 10:35 WIB

Kejagung Periksa 5 Saksi Pengadaan Laptop Chromebook

Rabu, 23 Juli 2025 - 07:19 WIB

Diungkap Teman Kos Suasana Sebelum Diplomat Kemlu Ditemukan Tewas Terlilit Lakban

Selasa, 22 Juli 2025 - 07:58 WIB

Kasus Tom Lembong: 23 Kali Sidang, Tak Ada Niat Jahat, hingga Vonis 4,5 Tahun Penjara

Senin, 21 Juli 2025 - 23:56 WIB

Hoaks Video Mesum Stadion Pakansari: Pemkab Bogor Lapor Polisi!

Senin, 21 Juli 2025 - 20:40 WIB

Tom Lembong Ajukan Banding Besok: Babak Baru Kasus Hukum?

Berita Terbaru

Technology

Samsung Galaxy F36 5G: HP 5G Murah Meriah, Rp 3 Jutaan!

Rabu, 23 Jul 2025 - 15:22 WIB

Education And Learning

46 Siswa Per Kelas, Orang Tua SMAN 10 Depok Protes!

Rabu, 23 Jul 2025 - 15:15 WIB

Sports

Cesc Fabregas Pilih Como, Tolak Pinangan Inter Milan?

Rabu, 23 Jul 2025 - 15:07 WIB

Politics

Dirut Indomarco Diperiksa KPK: Kasus Korupsi Bansos Presiden

Rabu, 23 Jul 2025 - 14:47 WIB