Suspensi Dibuka, Saham CDIA Naik 9,90% pada Sesi I Perdagangan Jumat (25/7)

Avatar photo

- Penulis Berita

Jumat, 25 Juli 2025 - 12:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ragamharian.com JAKARTA. PT Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka suspensi saham PT Chandra Daya Investasi Tbk (CDIA) pada Jumat (25/7).

Oleh karena itu, saham CDIA kembali dapat diperdagangkan baik di pasar reguler maupun pasar tunai.

“Suspensi atas perdagangan saham PT Chandra Daya Investasi Tbk (CDIA) di Pasar Reguler dan Pasar Tunai dibuka kembali mulai sesi I tanggal 25 Juli 2025,” tulis manajemen BEI, Kamis (24/7).

Diketahui, sebelumnya, BEI telah menerapkan suspensi terhadap saham CDIA di pasar reguler dan tunai selama 2 hari, terhitung perdagangan 23 Juli 2025 dan 24 Juli 2025.

Suspensi Dibuka pada Jumat (25/7), Saham CDIA Masuk Papan Pemantauan Khusus

Penghentian sementara ini, mengutip BEI, dilakukan sehubungan terjadinya peningkatan harga kumulatif secara signifikan pada saham CDIA. Sehingga, suspensi perlu dilakukan sebagai bentuk perlindungan bagi investor.

Adapun sebelum disuspensi, pada penutupan perdagangan Selasa (22/7) saham CDIA ditutup di level Rp 1.515 per saham. Selama sepekan, saham ini melonjak 55,38%.

Kini, CDIA masuk papan pemantauan khusus karena terkena suspensi selama lebih dari 1 hari bursa.

Pun, pasca suspensi sekaligus masuk papan pemantauan khusus, saham CDIA masih naik 9,90% ke posisi Rp 1.665 per saham pada perdagangan sesi I, Jumat (25/7). 

Dus, dalam sepekan, saham taipan Prajogo Pangestu ini sudah naik 70,77%.

Berita Terkait

MITI Ekspansi! Anak Usaha Kantongi Izin Eksplorasi Pasir Silika
TAPG Panen Dividen: Rp 751 Miliar Masuk Kantong Triputra Agro!
ARCI Gandeng Macmahon: Garap Potensi Tambang Bawah Tanah Lebih Dalam!
Top 10 Pasar Saham Dunia: Dominasi AS, China Nomor Berapa?
Rekomendasi Saham 27 Agustus: Potensi Cuan & Prediksi IHSG Akurat!
Saham Bank Raksasa Anjlok: Analis Ungkap Penyebab & Prospek!
SR023 vs Deposito: Ekonom Ungkap Keunggulan & Cara Investasi Online
ADRO, TOBA, MIDI: Peluang Trading Rabu Ini? Analisis Teknikal Saham

Berita Terkait

Rabu, 27 Agustus 2025 - 13:51 WIB

MITI Ekspansi! Anak Usaha Kantongi Izin Eksplorasi Pasir Silika

Rabu, 27 Agustus 2025 - 12:20 WIB

TAPG Panen Dividen: Rp 751 Miliar Masuk Kantong Triputra Agro!

Rabu, 27 Agustus 2025 - 12:07 WIB

ARCI Gandeng Macmahon: Garap Potensi Tambang Bawah Tanah Lebih Dalam!

Rabu, 27 Agustus 2025 - 11:10 WIB

Top 10 Pasar Saham Dunia: Dominasi AS, China Nomor Berapa?

Rabu, 27 Agustus 2025 - 07:40 WIB

Rekomendasi Saham 27 Agustus: Potensi Cuan & Prediksi IHSG Akurat!

Berita Terbaru

Cara Mengakses Kembali Kata Sandi X yang Lupa dengan Mudah (Pokok.id)

Teknologi

Cara Mengakses Kembali Kata Sandi X yang Lupa dengan Mudah

Jumat, 19 Sep 2025 - 09:31 WIB

Nonton Adik Ipar Memanjakanku Drama China

Hiburan

Nonton Adik Ipar Memanjakanku Drama China

Rabu, 3 Sep 2025 - 19:23 WIB

Hiburan

Seru Banget! Nonton Menaklukkan Suku Barbar Drama Cina

Selasa, 2 Sep 2025 - 08:39 WIB